Text-Ads

Senin, 28 Februari 2011

Penerapan Matematika dalam Kajian Psikologi

Sebelum kita menerapkan atau mengaplikasikan ilmu matematika pada kasus yang berhubungan dengan psikologi alangkah baiknya kita mengetahui definisi dari keduanya. Psikologi bisa diartikan sebagai ilmu yang mempelajari tentang tingkah laku manusia dengan berbagai metodenya, sedangkan matematika bisa diartikan sebagai ilmu hitung pasti dan kerap berhubungan dengan angka.
Penerapan ilmu matematika pada kasus yang berhubungan dengan psikologi sangat banyak diantaranya adalah ilmu tentang pengolahan data. Ilmu semacam ini berguna untuk mengetahui segala macam data dan pengelompokannya serta bisa dijadikan sebagai pembanding. Contohnya adalah terdapat data yang mengatakan bahwasanya jumlah orang yang stress pada tahun 2002 di Jakarta semisal terdapat 200.598 jiwa, di Bandung 166.096 jiwa, di Yogyakarta 176.936 jiwa, di Semarang 165.325 jiwa, di Serang 147.461 jiwa, di Surabaya 150.909 jiwa, maka kita bisa membuat diagram baik diagram venn,diagram batang maupun diagram lingkaran ataupun bisa kita buat sebuah grafik dari data di atas
Diagram ataupun grafik yang kita buat bisa bermanfaat sebagai pembanding daerah mana yang paling banyak mengalami kesestresan yang tinggi dan daerah mana yang tidak. Daerah Jakarta yang mempunyai tingkat kestresan yang tinggi perlu mendapat perhatian lebih. Para psikolog juga bisa mencari penyebabnya dan berusaha meminimalisirnya sementara untuk daerah yang paling sedikit dalam tingkat kesestresan yakni di Serang juga tetap harus mendapatkan perhatian. Dari diagram tersebut kita bisa juga menghitung rata-ratanya, hal ini bisa sebagai pembanding terhadap daerah-daerah yang belum diteliti apakah lebih rendah atau bahkan lebih tinggi yakni dengan menjumlahkan seluruh jumlah penderita stres di semua daerah dan membaginya dengan banyaknya daerah yang diteliti sehingga nantinya akan didapatkan nilai rata-rata dari data tersebut dan nilai rata_rata tersebut bisa menjadi acuan untuk dijadikan pembanding atas rata-rata daerah lain yang belum diteliti.  Dari kasus tersebut kita bisa menyimpulkan bahwasanya ilmu matematika bisa juga digunakan dalam kasus-kasus yang berhubungan dengan psikologi.

 
Powered by Blogger